Cctv Jalanan Sambang Di Jakarta

Cctv Jalanan Sambang Di Jakarta

CCTV di Jakarta Timur

CCTV di Jakarta Selatan

CCTV di Jakarta Barat

Seputarperak.com – Bhabinkamtibmas Kelurahan Ujung dari Polsek Semampir, Bripka Suprapto, bersama Bu Nurul dan Pak Rusidi, melaksanakan kegiatan sambang warga pada hari Rabu, 25 September 2024 di Hangtuah Gang 06, RW 09. Dalam kunjungan tersebut, mereka berkoordinasi dengan warga, termasuk Bapak Arif, mengenai pemasangan kamera CCTV sebagai langkah pencegahan terhadap tindakan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang sering terjadi di area tersebut.

Dalam dialog yang berlangsung, petugas tidak hanya membahas pemasangan CCTV, tetapi juga memberikan himbauan kepada warga untuk meningkatkan pengawasan terhadap remaja, terutama yang berpotensi menyalahgunakan narkoba. Bripka Suprapto mengingatkan pentingnya peran orang tua dalam memantau pergaulan anak-anak agar terhindar dari pengaruh buruk, termasuk minuman keras yang dapat memicu tawuran di kalangan pemuda.

Baca Juga: Polsek Semampir Laksanakan Patroli Pengecekan Ruang Tahanan

Kegiatan sambang ini merupakan bagian dari upaya Polsek Semampir dalam menciptakan suasana yang aman, lancar, dan kondusif menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) di Surabaya. Melalui kolaborasi antara pihak kepolisian dan masyarakat, diharapkan dapat mencegah potensi konflik serta meningkatkan keamanan lingkungan. (hum)

Baca Juga: Personel Polsek Semampir Lakukan Patroli Harkamtibmas di Jalan Nyamplungan

Editor : Humas Polres